MAN Teluk Kuantan Languange Competition atau yang lebih dikenal dengan MTLC adalah ajang lomba bahasa Inggris dan bahasa Arab yang dilaksanakan setiap tahun oleh MAN Teluk Kuantan yang berada di kota Jalur Teluk Kuantan kabupaten Kuantan Singingi Riau.
Pada ajang MTLC 1 pada tahun 2014, peserta lomba hanya tersedia untuk tingkat SLTP/SLTA Sekabupaten Kuantan Singingi. MTLC 2 pada tahun 2015 berkembang menjadi ajang kompetisi yang lebih luas, kali ini peserta kompetisi se-provinsi Riau. Saat ini, MTLC 3 Insya Allah akan diikuti oleh SD/SMP Sekabupaten Kuantan Singingi, Dan SMA/SMK/MA dari empat provinsi, yaitu provinsi Riau, Kepulauan Riau, Sumatera Barat, dan Jambi.
Diharapkan dengan adanya lomba-lomba bahasa Arab dan bahasa Inggris ini akan menjadi motivasi tersendiri bagi para pelajar untuk mendalami bahasa Asing, Khusunya Languange skills yang diperlombakan. ( Seprion,Mpd, Ketua Panitia )